Surabaya — Pemerintah Kota Surabaya menggelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara KE-77 di Balai Kota Surabaya, Kaskogartap III/Sby Brigjen TNI (Mar) Danuri, S.M., yang di wakili Dandenpom Kogartap III/Sby Letkol Laut (PM) Agus Sulistianto diikuti oleh unsur TNI, Polri, ASN Pemkot Surabaya, serta perwakilan instansi dan elemen masyarakat.Jumat (19/12/2025)
Upacara peringatan Hari Bela Negara ini merupakan bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan serta upaya menumbuhkan kembali semangat cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, serta komitmen bersama dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Bertindak selaku inspektur upacara Wali Kota Surabaya Bpk Eri Cahyadi menyampaikan amanat dari Presiden Republik Indonesia Bpk Prabowo Subianto bahwa bela negara merupakan hak dan kewajiban seluruh warga negara. Nilai-nilai bela negara harus diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari melalui sikap disiplin, tanggung jawab, kerja keras, serta kepedulian terhadap lingkungan dan sesama. Tantangan bangsa ke depan semakin kompleks, sehingga diperlukan sinergi dan kolaborasi seluruh komponen bangsa, termasuk pemerintah daerah, TNI, Polri, dan masyarakat, untuk menjaga stabilitas keamanan serta mendukung pembangunan nasional.
Melalui peringatan Hari Bela Negara ini, diharapkan seluruh peserta upacara dapat semakin memperkuat rasa nasionalisme dan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara, khususnya dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab di wilayah Kota Surabaya.






