Surabaya – Dalam rangka pembinaan rohani dan menjaga semangat juang prajurit yang tangguh serta mencegah berkembangnya sikap intoleran di lingkungan prajurit Kogartap III/Sby, maka dilaksanakanlah kegiatan pembinaan mental (bintal) melalui ceramah oleh (Waasmin Kogartap III/Sby), Letkol Pom Dadan, bertempat di masjid At – Taubah jalan Ngeplak No 2-3 Surabaya. Rabu (23/07/2023).
Ceramah Bintal dilaksanakan pada Hari Rabu minggu keempat tiap bulan oleh (Waasmin Kogartap III/Sby), Letkol Pom Dadan memberikan ceramah tentang Ujian hidup dan melatih kesabaran. Dihadapan sekitar 100 personel Kogartap III/Sby.
Selanjutnya Kaskogartap III/Sby menekankan dengan dilaksanakannya ceramah pembinaan rohani, ini tentunya menjadi harapan kita semua, bahwa kegiatan yang akan disampaikan dapat menambah wawasan dan meningkatkan kompetensi yang positif di setiap individu, terbentuknya sikap mental yang lebih berkualitas yang mampu membangun rasa percaya diri sendiri dan orang lain, memberikan hasil kerja yang maksimal serta dapat di aplikasikan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.”Ungkapnya.