Sebagai wujud penghargaan dan penghormatan terhadap momentum bersejarah Hari Sumpah Pemuda dan mengenang kembali nilai-nilai yang terkandung di dalamnya, serta untuk membangun semangat persatuan dan kesatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, Kogartap III/Sby melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022 bertempat di lapangan Makogartap III/Sby. Jumat (28/10/2022)
Nilai-nilai luhur yang dikrarkan para pemuda Indonesia pada peristiwa bersejarah Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928 adalah nilai-nilai kebangsaan dan sumpah setia, ” satu nusa, satu bangsa, dan satu bahasa, Indonesia”, serta semangat kebersamaan, persaudaraan, persatuan dan kesatuan.
Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda, yang dipimpin langsung oleh Kaskogartap III/Sby Brigadir Jenderal TNI (Mar) Much. Sulchan, M.Tr.(Han), M.Tr.Opsla, diwakili (Kamak Kogartap III/Sby) Letkol Inf Budi H. ditandai dengan pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks Pancasila, mengheningkan cipta untuk arwah para pahlawan dan pendahulu, dan pembacaan pembukaan UUD Negara RI tahun 1945 serta pembacaan do’a.
Dalam release yang dikeluarkan Pen Kogartap III/Sby, Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang berlangsung dengan tertib dan khidmat . Selain itu, juga dibacakan putusan Konggres Pemuda-Pemuda Indonesia Tahun 1928, yang antara lain berisi kerapatan pemuda-pemuda Indonesia yang diadakan perkumpulan-perkumpulan pemuda Indonesia yang berdasarkan kebangsaan, dengan nama Yong java, Yong Sumatera, pemuda Indonesia, Sekar Rukun, Yong Islamieten Bond, Yong Bataks Bond, Yong Celebes, Pemuda Kaum Betawi dan Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia. Dalam kerapatan tersebut, pemuda-pemuda Indonesia memutuskan bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia; berbangsa yang satu, bangsa Indonesia; dan menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Hadir pada kegiatan tersebut, (Asops Kogartap III/Sby) Kolonel Mar Chaerudin Toyib, (Asmin Kogartap III/Sby) Kolonel Inf Tarmuji S.Ag, (Waasops Kogartap III/Sby) Letkol Arh Surya Dani, S.H., M.H (Waasmin Kogartap III/Sby) Letkol Pom Achmad Nasron, S.H., M.Si, (Kasiintel Kogartap III/Sby) Letkol Arh Sumarjo, (Kasiops Kogartap III/Sby) Letkol Inf Prasetya S.H.,M.H. (Dandenpom Kogartap III/Sby) Letkol CPM Sukadi, (Kasipers Kogartap III/Sby) Letkol Kal Heru purwoko S.E Perwira Staf dan Kas Sub Kogartap III/Sby dan Anggota Kogartap III/Sby.