Breaking News

Surabaya. Kas Kogartap III/Sby Brigjen TNI (Mar) Much. Sulchan, M.Tr. (Han), M.Tr.Opsla diwakili (Asops Kogartap III/Sby) Kolonel Mar Chaerudin Toyib, memimpin upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tanggal 1 Oktober 2022 di lapangan apel Makogartap III/Sby, mengusung tema “ Bangkit Bergerak Bersama Pancasila” Upacara peringatan dilaksanakan untuk mengenang terbunuhnya tujuh Perwira tinggi Angkatan Darat (yang disebut sebagai Pahlawan Revolusi) atas kesetiannya kepada Pancasila sebagai dasar negara dalam peristiwa Gerakan 30 September (G30S)/PKI pada tanggal 30 September 1965. Sabtu (01/10/2022)


Rangkaian acara upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022 di Makogartap III/Sby, antara lain meliputi mengheningkan cipta, tanda kebesaran buka dan tutup, pembacaan teks Pancasila, pembacaan Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, pembacaan ikrar kesetiaan kepada Pancasila dan doa.
Dalam release yang dikeluarkan Pen Kogartap III/Sby. Upacara berlangsung dengan khidmat dan tertib ditandai dengan Pakaian Dinas Upacara (PDU) III bagi personel TNI dan seragan Korpri bagi PNS TNI, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.” Ujarnya.
Upacara dihadiri para pejabat Kogartap III/Sby dan Kas Sub Kogartap III/Sby serta diikuti seluruh anggota Kogartap III/Sby.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Share Article: